Resep Rendang Paha Ayam Organik

Resep Rendang Paha Ayam

resep rendang, rendang ayam, resep rendang ayam
Rendang Ayam
Ada banyak cara membuat rendang, tergantung dari setiap daerah, dan setiap daerah memiliki ciri khas masing-masing untuk membuat rendang. Rendang jawa dan rendang padang tentu berbeda, cara pembuatan mungkin hampir sama, hanya saja bumbu dan rempah saja yang berbeda.

Namun kali ini, kita tidak memberikan resep untuk rendang dari keduanya, melainkan membuat rendang dengan cara yang unik, dan bisa di katakan hampir sama seperti membuat rica-rica.

Namun bedanya, kali ini kita buat dengan bahan rendang, yang tentunya akan lebih menggoda selera anda untuk menikmati menu makanan tersebut, dan bisa jadi referensi untuk menu di rumah anda.

Langsung saja kita akan bahas cahan dan cara pembuatan rendang ayam organik ini.

Bahan Rendang :


- 4 Paham ayam organik
- 2 Buah kentang potong-potong
- 2 butir telur rebus
- 1 lembar daun kunyit iris kecil-kecil
- 4 Lembar daun jeruk
- 2 Lwmbar daun salam
- 1 bungkus kerisik (kelapa parut kering )
- 200 mili santan + air
- Garang secukupnya
- Perasa ( royco, masako dll)
- Gula malaka


Bahan Bumbu Halus :
- 8 Butir bawang merah
- 3 butir bawang putih
- 1 cm kunyit
- 1 cm jahe
- 1 cm lengkuas
- 2 Batang serai
- 3 Buah cabai rawit
- 3 Buah cabae merah
- Jika ingin pedas, lebihkan cabe rawit nya, dan giling bumbu di atas hingga halus

Cara Membuat Rendang Paha Ayam


- Goreng kentang yang sidah di potong hingga matang, lalu sisihkan
- Panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga kering dan pecah minyak
- Masukkan ayam dan tumis sebentar
- Kemudian masukkan santan dengan air dan aduk rata

- Masukkan daun salam, kerisik, daun jeruk  dan daun kunyit yang sudah di iris
- Kemudian masukkan kentang dan telur rebus
- Tambahkan gula malaka, garam dan perasa
- Masak dengan api kecil hingga kering
Jika ingin berkuah sedikit bisa sisakan kuahnya.
- Selesai dan hidangkan

Sangat sedehana bukan..?? dan anda bisa membuat menu masakan yang berbeda setiap hari, dengan menu-menu sederhana namun terasa spesial. 
Semoga bermanfaat, jangan lupa di share ya.