Cara Menghilangkan Komedo pada Hidung dan Wajah

cara menghilangkan komedo, komedo

Cara Menghilangkan Komedo

Komedo adalah sumbatan folikel rambut pada kulit, sumbatan ini ada yang berupa sumbatan terbuka dan tertutup, sumbatan tertutup merupakan komedo putih yang tertutup oleh kulit. Sedangkan sumbatan terbuka merupakan komedo bintik hitam yang terbuka.

Cara menghilnagkan komedo pada hidung merupakan hal yang sering di lakukan, bahkan ada yang rela memencet hidung sendiri untuk mengeluarkan komedo di hidung. Namun sebenarnya memencet komedo supaya keluar bukanlah tindakan yang bagus, karena ini akan berakibat merusak kulit pada hidung. Akan terjadi kemerahan dan di takutkan akan terjadi iritasi.

Ada banyak cara menghilangkan komedo pada hidung, ada beberapa cara yang alami dan juga menggunakan alat. Berikut ini adalah bagaimana menghilangkan komedo pada hidung anda, dan juga pada wajah.

Menghilangkan Komedo Pada Hidung dan Wajah

1. Menghilangkan Komedo Menggunakan Ekstraktor Komedo
Caranya yaitu dengan mendekatkan wajah pada uap air panas, dan bukan air yang sedang di masak, namun dengan air yang sudah dimasak dan dalam keadaan mendidih. Pindahkan air ke baskom air atau yang lainnya, dekatkan wajah pada uapan air tersebut supaya pori-pori terbuka dan komedo akan terlihat seperti bermunculan. Dengan ekstraktor ini anda bisa membersihkan komedo tersebut.

Cara yang lain yang lebih steril yaitu dengan alkohol, bersihkan wajah dengan alkohol, berkaca pada cermin, tekan permukaan kulit hidung dan setelah komedo terlihat keluar gunakan ekstraktor untuk mencabutnya.
Ekstraktor dapat di temukan di toko alat kecantikan, namun jika tidak jika tidak di lakukan dengan benar, cara ini cukup beresiko menyebabkan jaringan parut pada kulit.

2. Menghilangkan Komedo Dengan Strip Pori
Strip pori adalah strip yang di tempelkan pada hidung selama beberapa saat kemudian di lepas dan dapat menarik komedo dari hidung. Cara ini adalah cara yang sudah sering dilakukan, dan umum sudah banyak di ketahui di masyarakat. Namun efek dari menggunakan strip pori atau pore pack adalah kemungkinan dapat ikut terangkatnya lapisan kulit epidermis pada kulit hidung anda.

3. Menghilangkan komedo Dengan Cara Alami
Untuk cara yang terakhir cara yang paling baik untuk di lakukan, dan sedikit sekali beresiko terhadap kulit wajah atau pun kulit hidung anda. Menghilangkan komedo dengan cara alami ini anda bisa menggunakan bahan-bahan yang mudah di dapat. Berikut bahannya :

- Masker putih Telur
Cara menggunakannya yaitu dengan memisahkan putih telur dan kuningnya, setelah itu oleskan putih telur keseluruh wajah sebagai masker, atau jika anda ingin menghilangkan komedo pada bagian hidung saja, maka oleskan putih telur tersebut di bagian hidung saja. Putih telur mampu membantu mengangkat kotoran pada wajah serta mengencangkan pori.

Lemon
Buah lemon bias di gunakan juga untuk menghilangkan komedo, caranya dengan mencampurkan satu sendok yoghurt, dan madu.  Bisa juga di campur dengan garam, namun garam yang berguna sebagai scrub malah akan berakibat iritasi pada kulit wajah, jadi tidak di pakai tidak masalah. Caranya oleskan campuran lemon tersebut kewajah sambil di usap-usap memutar 2-3 menit, setelah itu cuci wajah dengan air hangat.

Madu dan Kayu Manis
Cara menggunakannya hamper sama seperti cara di atas, satu sendok madu dan satu sendok the kayu manis bisa anda aduk rata dan oleskan pada wajah selama 3 menit, atau pada hidung setelah itu bilas dengan air hangat, lap dengan kain halus secara perlahan. 

Menghilangkan Komedo dengan Pepaya
Buah papaya ternyata di percaya mampu menghilangkan komedo pada wajah dan hidung. Pepaya sendiri mengandung enzim papain yang berguna untuk menggenerasi kulit. Kandungan lain seperti vitamin A, C dan E berfungsi sebagai anti oksidan yang akan membantu meregenerasi kuli sehingga kulit atau sel kulit mati akan hilang.

Baca Juga : Cara Membersihkan Kotoran Telinga, COba deh caramu Udah bener belum, Cek ya ..!!

Nah gimana mudahkan, silahkan anda memilih cara mana yang akan anda pakai untuk menghilangkan komedo pada wajah anda. Referensi aladokter
Jangan Lupa SHARE ke teman.